Fungsi Ilmu Biologi dalam Bidang Pertanian dan Industri
Adsense
Pemanfaatan biologi juga dapat dirasakan dalam bidang pertanian maupun industri. Ilmu biologi merupakan cabang ilmu yang mempelajari tentang seluk beluk mahkluk hidup, maka tidak heran kalau manfaat biologi sangatlah beraneka ragam tidak terkecuali dalam bidang pertanian dan industri.
Lalu apa saja sih peranan bilogi dalam pengembangan dibidang pertanian dan industry?
Peranan Biologi dalam Bidang Pertanian
Manfaat ilmu biologi dalam bidang pertanian misalnya saja berupa pemilihan bibit unggul untuk memperoleh jenis tanaman yang super maupun hasil yang melimpah. Pemilihan bibit unggul ini dapat dilakukan dengan cara rekayasa genetika pada proses pengembangan tanaman. Selain rekayasa genetika untuk memperoleh bibit unggul, pengetahuan manusia tentang biologi pun mampu menerapkan cara pembudidayaan tanaman dengan tepat baik dalam pengolahan lahan maupun menetapkan waktu bercocok tanam yang tepat.
Banyaknya pemanfaatan ilmu biologi dalam pengembangan dunia pertanian juga ditandai dengan banyaknya cabang ilmu biologi yang berhubungan dengan pengembangan pertanian itu sendiri, misalnya :
- Anatomi yaitu ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk susunan tubuh mahkluk hidup
- Bakteriologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk bakteri dan kehidupannya
- Botani yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tenatang seluk beluk tumbuhan dan kehidupannya
- Ekologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk mahkluk hidup dengan lingkungan alam tempat tinggalnya atau habitatnya
- Embriologi yaitu cabang ilmu biolog yang mempelajari seluk beluk perkembangan suatu organism mulai dari telur sampai menjadi embrio
- Entomologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk serangga dan kehidupannya
- Evolusi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajar tentang seluk beluk perkembangan mahkluk hidup mulai dari bentuk sederhana hingga bentuk yang kompleks
- Fisiologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk proses serta kegiatan yang dilakukan mahkluk hidup
- Genetika yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk penurunan sifat suatu mahkluk hidup kepada keturunannya
- Higen yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk pemeliharaan kesehatan manusia
- Histologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk susunan serta fungsi bagian – bagian yang ada pada jaringan mahkluk hidup
- Mikrobiologi yaitu cabang ilmu biologi yang mek mpelajari tentang seluk beluk organisme renik (mikro) serta kehidupannya
- Palaentologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk kehidupan mahkluk hidup dimasa lalu serta kehidupannya dengan mempelajari fosil yang berasal dari masa lampau
- Parasitologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk parasit, baik pengaruh terhadap mahkluk hidup lainnya maupun kehidupannya
- Patologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang penyakit dan pengaruhnya terhadap kehidupan organisme
- Sitologi yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk susunan serta fungsi bagian – bagian yang ada pada sel mahkluk hidup
- Virology yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk virus
- Zoology yaitu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang seluk beluk hewan beserta kehidupannya.
Dengan memanfaatkan cabang – cabang ilmu biologi tersebut, para ahli bisa lebih mudah untuk mengembangkan bidang pertanian sehingga manfaatnya lebih bisa dimanfaatkan secara maksimal. Diantara manfaat biologi dalam bidang pertanian misalnya :
- Membantu manusia untuk menemukan dan mengembangkan kebutuhan pokok manusia terutama dalam masalah pemenuhan bahan makanan melalui tanaman pertanian
- Menemukan berbagai macam penyebab dan pengobatan berbagai macam penyakit tanaman pertanian
- Membantu manusia untuk menemukan bibit – bibit unggul tanaman pertanian yang bisa meningkatkan produksi pertanian sehingga dapat membantu masalah – masalah dibidang pangan
Peranan Biologi dalam Bidang Industri
Seperti halnya dalam bidang pertanian, dalam bidang industri pun pemanfaatan ilmu biologi sangat lah membantu. Perkembangan zaman yang cukup pesat berbanding lurus dengan perkembangan industri guna memenuhi kebutuhan manusia dalam berbagai hal. Jika dahulu manusia hanya memanfaatkan hasil alam untuk memenuhi kebutuhan, namun di zaman yang serba maju ini perkembangan industry sangatlah dibutuhkan sehingga alam dapat diolah menjadi pemenuhan kebutuhan yang lebih besar.
Diantara peranan biologi dalam bidang industry antara lain :
- Ditemukannya kandungan gula dalam tebu yang membuat perkembangnya pabrik pengolahan tebu untuk memproduksi gula
- Berkembangnya industry tekstil/kain, kain wol atau sutra yang berasal dari penemuan bahwa serabut biji kapas dan bulu domba dapat diolah menjadi benang serta kepompong ulat sutra yang bisa diolah menjadi sutra
- Dengan berkembangnya mikrobiologi maka dapat diketahui mengenai struktur maupun sifat – sifat mikroorganisme, baik yang bersifat menguntungkan maupun yang menyebabkan penyakit, sehingga munculah pengembangan industri obat – obatan. Selain itu juga mikrobiologi juga mampu mengembangkan industry makanan dan minuman dengan pemanfaatan mikroba yang berkhasiat untuk obat
Sumber
http://www.abimuda.com/
Adsense
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »
No comments:
Post a Comment